26 Apr 2016

LIMA BEKAL MERAWAT BAYI

PERTAMA - Memandikan Bayi Agar Tidak Kedinginan 
Periksa pintu dan jendela, apakah sudah tertutup semua. Sedikit saja ada angin masuk kamar, bisa membuat tubuh bayi jadi menggigil.

Pastikan ruangan cukup hangat dan suhu air mandi sekitar 38 derajat Celcius. Coba cek dengan mencelupkan siku ke dalam air.

Begitu diangkat dari air, segera bungkus bayi dengan handuk untuk menghangatkannya.


KEDUA - Mata Bayi Tampak Selalu Terpejam 
Bersihkan matanya dengan kapas yang dibasahi air matang dari arah hidung ke telinga. Gunakan satu kapas untuk sekali pembersihan

Jika terlihat ada cairan kuning dan sangat lengket, konsultasikan ke dokter.

KETIGA - Tali Pusat Yang Masih Basah 
 Setelah bayi dimandikan, bungkus tali pusat dengan kain kassa yang dibasahi alkohol 70%. Jangan taburin apa pun, baik bedak atau antibiotika.

KEEMPAT - Bayi sering Cegukan (sampai 5-10 Menit)
Cegukan terjadi karena kontraksi mendadak otot diafragma. Susuilah ia untuk mengurangi frekuensi cegukan. Pastikan kepala bayi saat menyusui tegak. Setelah selesai, jangan lupa sendawakan.

KELIMA - Bayi Sering Menangis atau Rewel di Malam Hari
Jika karena terganggu: ninabobokan dengan bersenandung atau memutarkan lagu yang tenang sambil mengayun-ayun atau mengelus-elus punggung atau dahinya.

Atau dengan meredupkan lampu kamarnya, serta usahakan ruangan cukup hangat dan tidak pengap. Uniknya terkadang bayi merasa nyaman dengan suara-suara mesin, seperti generator atau mesin air yang berbunyi terus menerus.

Dan jika karena kolik (tangisnya terus-menerus dan melengking seperti kesakitan): gendong bayi dalam posisi rebah di dada Anda dan elus-elus atau tepuk-tepuk punggungnya. Kadang-kadang, gerakan teratur ketika kita melangkah sambil menggendongnya, membuat bayi merasa nyaman dan tertidur kembali.


Demikian tips bekal merawat bayi dari kumpulan kliping lama saya. ^_^ Semoga bermanfaat.  

TIPS DAN TRIK MENGHINDARI PEMBOROSAN SAAT LEBARAN

Trik Menghindari Pemborosan - Karena ingin merayakan dengan istimewa, tak jarang pengeluaran membengkak di hari Lebaran. Untuk itu simak tips berikut ini agar terhindar dari pemborosan.


Mencermati Pos Baru dan Pos Lama
Cermati munculnya pos-pos baru atau pos-pos lama yang angkanya berlipat di hari Lebaran. Misalnya, sembako yang hargana melambung karena kebutuhan meningkat. Dan untuk pos-pos baru atara lain pemberian hadiah lebaran untuk pekerja di rumah, kerabat ataupun tetangga dan biaya mudik.

Perencanaan Matang Sebelum Lebaran 
Semua pengeluaran besar akan lebih mudah jika dananya dipersiapkan jauh-jauh hari. Jangan mengandalkan THR alias Tunjangan Hari Raya ataupun bonus lain untuk pengeluaran ini. Perencanaan, paling tidak, dilakukan dua bulan sebelum hari "H". Perencanaan yang baik akan mengurangi biaya yang tidak perlu.

Jangan Habiskan
Kebutuhan Lebaran jangan sampai mengganggu tabungan. Dengan begitu, anda bisa terhindar dari masa-masa sulit setelah Lebaran. Jadi, jangan habiskan tabungan Anda untuk berlebaran.

Menyingkapi Diskon Lebaran dengan Bijak 
Hari raya identik dengan pesta dan pakaian baru. Apabila anda memutuskan untuk membeli pakaian, sebaiknya sewajarnya saja. Biasanya, menjelang lebaran, banyak toko menawarkan diskon. Jangan terjebak dengan bujuk rayu potongan harga, perhatikan hal berikut ini:

Pertama, belilah busanan karena memang Anda membutuhkannya, bukan karena sedang Diskon.

Kedua, Jangan membeli dalam jumlah yang terlalu banyak hanya karena sedang diskon. Ingat! ketika lebaran, seberapa sering sih Anda berganti baju pergi dalam sehari? Kalau Anda melakukan silahturahmi dari rumah ke rumah, baju Anda mungkin akan sama dalam sehari.

Ketiga, tidak semua barang diskon harus dibeli. Jika anda membeli barang hanya karena barang itu sedang diskon, maka sepanjang tahun pasti akan selalu diskon. Misalnya diskon akhir tahun, diskon liburan sekolah, diskon hari kemerdekaan, dan diskon lainnya.


Sumber: Kumpulan Kliping Lama ^_^ 

Baca juga TIPS MENYIMPAN MAKANAN SAAT LEBARAN










TIPS MENYIMPAN MAKANAN SAAT LEBARAN

Tips Menyimpan Makanan Saat Lebaran - Agar praktis biasanya beberapa hari sebelum lebaran kita biasa membeli bahan makanan. Lalu bagaimana agar makanan tersebut tetap segar, berikut tips memilih dan menyimpan makanan:

  1. Sayuran - Khusus sayuran, buah-buahan dan bahan segar lainnya lebih baik dibeli menjelang lebaran karena kesegaran bahan makanan ini turut menentukan pula kualitas gizinya.
  2. Simpan sayuran dan buah-buahan di dalam kulkas setelah dicuci dalam air mengalir dan dimasukkan ke dalam plastik yang berlubang. Pastikan lemari pendingin untuk menyimpan persediaan makanan lebaran dalam kondisi yang baik.
  3. Jika tida ada kulkas, sayuran dapat disimpan di tempat yang sejuk seperti di kamar mandi dengan sesekali dipercik air supaya tetap lembab dan segar.
  4. Hidangan-hidangan lebaran seperti opor, rendang dan semur dapat disimpan di freezer setelah dimasukkan dalam kantong-kantong plastik dalam keadaan dingin (Ingat! Jangan dimasukkan saat makanan masih dalam keadaan Panas).
  5. Dan usahakan untuk tidak memasukkan hidangan lebaran tersebut sekaligus dalam satu kantong. Bagilah hidangan tersebut ke dalam beberapa bagian yang kira-kira dapat habis untuk porsi sekali makan. 
  6. Selalu panaskan kembali makanan sebelum dihidangkan untuk menghindari keracunan akibat mikroba.
Selain sayuran, buah-buahan dan bahan segar lainnya. Berikut tips menyimpan ketupat agar tetap cantik dan awet.

Kita tahu kalau ketupat sudah menjadi primadona saat lebaran, karena selain memang sudah tradisi, ketupat juga awet selama 2 kali dua puluh empat jam, sehingga tak perlu lagi repot masak nasi selama merayakan hari raya.

Agar ketupat tidak lekas basi, masak hingga tanak benar, minimal 4-8 jam dengan api kompor. Jika memasak sendiri di rumah, pilih selongsong ketupat yang masih segar, supaya hasil akhirnya cantik menarik.

Setelah ketupat matang, angkat dan segera siram dengan air es supaya ketupat tetap cantik kuning dan tidak mudah basi. Ketupat dapat juga disimpan dalam kulkas, dan kukus lagi ketika akan disantap.



Sumber: kumpulan kliping lama ^_^  *** Semoga Bermanfaat ***

Baca juga TIPS DAN TRIK MENGHINDARI PEMBOROSAN SAAT LEBARAN

25 Apr 2016

Antara Ada dan Tiada | Belelek Manusia Pendek Berkaki Terbalik dari Jambi

Dunia memang penuh misteri, salah satunya misteri yang beredar berabad-abad lamanya yaitu manusia berkaki terbalik atau belelek. Dulu waktu kecil pernah mendengar cerita orang tua, makhluk misteri ini berada di Gunung Kerinci Jambi. Dan tidak semua orang dapat bertemu dengan makhluk ini, mereka hidup di hutan.


Saya menulis tentang kisah mahkluk misteri ini, bermula dari obrolan malam bersama keluarga. Adik berbicara tentang waktu ia dan 2 orang temannya ke hutan pedalaman di belakang rumah Ayuk di dusun Terjun Gajah, Tungkal Tanjabar Jambi untuk mencari kayu terucup untuk tiang pondok masak orang rewang. Waktu itu kebetulan Ayuk mengadakan syukuran pernikahan anaknya.

Saat di hutan, adik yang tidak tau apa-apa tentang kisah hutan di bagian daerah tersebut merasa biasa-biasa saja. Sedangkan dua orang temannya yang sudah tau cerita orang banyak tentang hutan tersebut merasa agak takut. Di bagian daerah yang mereka datangi untuk mengambil kayu terucup tersebut beredar cerita, disanalah rumah atau lingkungan orang-orang pendek berkaki terbalik (belelek). Adik diberitahu oleh mereka setelah meninggalkan hutan. (hihi)

Sebenarnya mereka tidaklah mengganggu, malahan jika tidak sengaja bertemu manusia mereka akan lari bersembunyi (atau) mungkin menghilang.Orang mempercayainya sebagai makhluk halus penunggu daerah hutan tersebut.

Jadi kebayang kalau manusia bertemu mereka, (hihi) manusianya takut dan mereka juga takut. Gimana coba ekspresi mereka masing-masing. Kalau bisa di rekam kejadiannya mungkin jadi video yang serem namun kocak. ^_^ (Just kidding)

Dan kalau mengingat kembali saat saya disana (sebelum tau cerita mistis ini), ada baiknya juga waktu itu saya jadi mengikuti feeling saya. ^_^ Yaa... beberapa hari saya dan keponakan ditinggal bertiga di rumah ayuk oleh ayuk dan kakak ipar yang ke Kota untuk berobat. Di sekitar rumah ayuk adalah kebun, sangat luas. Kebun manggis dengan pagar pohon pinang. Karena pinang sedang naik daun, alias harganya sudah tinggi. Jadi sangat mubazir jika pinang-pinang yang berjatuhan ke tanah tidak di ambilin. So ... saya berinisiatif untuk mengumpulkannya. Saya ajak keponakan saya, mereka g mau. Ya udah sendirian aja. Star dimulai dari pohon pinang yang ada di dekat rumah lalu menuju ke area belakang yang berbatasan dengan kebun para tetangga dan hutan yang dimaksud dalam cerita ini. ^_^

Belum sampai daerah belakang, di tengah-tengah saya pandang makin ke belakang kok hawa dan pemandangannya lain, dan hati ngerasa g nyaman. Dan akhirnya ubah rute, ngumpulin pinangnya di bagian pagar depan sebelahnya lagi aja. Hihi.

Nb.
Kebun Para = Kebun Karet. 
Di daerah ini, selain beredar kisah tentang manusia pendek berkaki terbalik. Disini juga beredar cerita makhluk mistis lainnya, yaitu Orang Bunian dari Gunung Mas. 









24 Apr 2016

TIPS MENGHILANGKAN KUTU RAMBUT SECARA TRADISIONAL

Setelah belasan tahun akhirnya kena tumo alias kutu rambut lagi. Aduuuh... gatal banget. ^_^ Garuk-garuk kepala terus, dan kalau di tempat umum garuknya garuk elegan. Pakai 1 jari, yup jari telunjuk terus ekspresinya di buat kayak lagi mikir. hehehe.

Jadi tidak ketauan dehhh kalau lagi kena parasit kutu. Lagian kutunya g banyak. Huffttt..... Awal sih nyantai aja kena, maklum saya orangnya nggak penjijikan. Tapi lama-lama risih juga, gregetan sama nie kutu. Gigitnya gak pakai waktu lagi. Mana sepertinya tambah banyak. Jadi pakai jurus andalan, disisir pakai sisir yang giginya rapat secara sisir serit atau suri g punya. ^_^

Setelah ada yang berjatuhan ke kertas putih, saatnya balas dendam. hehehe... GUE PITES-PITES tu si kutu rambut.

Ternyata oooh ternyata ... besoknya masih ada. Alhasil pakai jurus ampuh... BASMI habis.

Mau tau caranya?

Gini nie cara menghilangkan kutu rambut sampai benar-benar bersih?

Pertama: Pakai PEDITOX

Pembasmi kutu rambut ini bisa didapatin di apotik. Cara pakainya:
1. Siang hari sisirin rambut sampai tidak ada lagi kutu yang jatuh.
2. Saat Malam sebelum tidur lumurin secara merata ke rambut, bungkus dengan handuk atau kain
3. lalu diamkan semalam
4. dan saat pagi keramas sampai bersih
5. Gosok-gosok rambut pakai kain putih atau handuk yang warnanya cerah. Hal ini supaya kutu dan telur yang masih dirambut bisa terambil dan menempel di handuk. Pitesin deh. Karena biasanya tu kutu hanya pingsan. Lalu ulangin gosok-gosok rambut.
6. Kalau rambut sudah kering, sisirin lagi menggunakan serit atau suri (sisir khusus buat kutu)
7. Karena pemakaiannya g bisa langsung basmi habis, sebaiknya setelah 3 atau 7 hari ulangin pemakaian, karena biasanya masih ada sisa telur yang hidup menetas menjadi kutu muda.
8. JIka g tahan dengan baunya dan tidak mau mengulangi pemakaian, cobalah dengan keramas setiap hari. Jangan lupa setelah keramas, gosok-gosokan rambutmu pakai handuk (biasanya sisa kutu nempel disitu, ingat ya, langsung dipitesin)

Kedua: Menggunakan bahan alami yaitu DAUN SAWO

Cara pemakaiannya:
1. Ambillan daun sawo yang muda
2. Keramaslah dengan daun tersebut, saat keramas gosok-gosokan dengan lembut ke rambut sampai kulit kepala, diamkan sebentar. Lalu bilas. Kemudian keramas dengan sampo, agar sisa serpihan daun sawo yang masih menempel dirambut hilang.
3. Lakukan poin ke 5 - 6 dari cara pemakaian peditox di atas.
4. Lakukan rutin selama 3 hari.
5. Setelah 3 hari, tetap harus rajin keramas pakai sampo setiap hari (minimal 7 hari). Lakukan seperti poin ke 8 pada cara pemakaian peditox. Pemakaian sampo bisa membuat kutu kliyengan sampai pingsan. hehehe

Oh ya kenapa harus sampoan tiap hari, sebab biasanya walaupun kutu sudah habis di rambut, sisa-sisa teman-temannya atau sanak saudaranya masih ada di sekitar kita seperti di bantal dan kasur. 

Btw, semua hal di atas bisa sia-sia. alias bisa kutuan lagi kalau ternyata .....
orang dekat masih berkutu. hahaha.

Itu kejadian sama keponakan tersayang, sudah bersih dan bebas dari kutuan. Tapi pas liburan selesai dan dia harus kembali ke asrama buat melanjutkan studinya. Hai..hai... kena lagi, dapat transferan kutu dari teman sekamar.Alhasil pulang kerumah bawa oleh-oleh kutu lagi ... ^_^

Jadi sarannya, kalau mau benar-benar bersih. Pakai obat pembasminya harus barengan waktunya. ^_^



NOTE:
Karena peditox berbahan kimia seperti pestisida, sebaiknya hindari pemakaiannya.

Saya sendiri pakai hanya sekali. Selain hal di atas, my father tersayang melarang juga. ^_^
Itu aja pas pakai, kena nasehat panjang banget .........................

















21 Apr 2016

Mainan Jaman Dulu Era 90an | Pepe-Pepean atau Orang-Orangan Kertas Super Seru

Mainan era 90an. Bosan dengan permainan yang ada di gadgetmu coba saja permainan ini. ^_^ Dijamin seru. G percaya? tanya aja ama Ibu dan Kakak perempuanmu ^_^


Bepe-Bepean atau Pepean atau orang-orangan, baju-bajuan kertas merupakan permainan jaman dulu yang terbuat dari kertas. Dunia mengenalnya dengan sebutan paper dolls atau boneka kertas.

Permainan yang ngehits di era 90an ini sekarang masih ada, dan beberapa sudah dimodifikasi dengan karakter yang sedang trend di jaman sekarang seperti frozen, hello kitty, marsha, dan lainnya. Selain modifikasi karakter bentuknya sekarang bukan hanya lembaran saja tetapi ada yang dalam bentuk buku. Cara bermain tetap sama, bajunya dipakai ke orang-orangnnya dengan cara diselipikan dileher.

Boneka Kertas dalam bentuk buku. Terdiri dari 5 lembar (1 cover dan 4 lembar isi) berisi 2 orang kertas dengan berbagai baju dan aksesorisnya.



 Isi dari BP buku, cantik bukan pakaiannya. Yang ini series Cinderela. O ya kalau saya dulu, aksesoris kecil-kecilnya  juga ikut dipakai, walau melepasnya harus pakai gunting. 


Isi buku bepean besar. 


BUAT YANG MAU KOLEKSI BISA LIHAT DISINI BEPEAN












19 Apr 2016

TIPS MENGGOSOK BAJU | Agar Setrika Licin Saat digunakan


Praktek Langsung Nie ^_^ ... Alhamdulillah Sukses
Buat kamu yang sering menggosok atau menyetrika pakaian, pastinya pernah mengalami hal ini. Setrika yang dipakai tiba-tiba tidak licin alias di pakai ngadat-ngadat seperti lengket di baju. Hal ini bisa dikarenakan setrika terlalu panas dan tidak cocok dengan jenis pakaian yang sedang kamu setrika. Coba kecilkan terlebih dulu suhunya. Lalu gosok-gosokan ke alas pakaian yang digunakan untuk menyetrika, untuk mengurangi suhu panasnya.

JIka hal di atas belum bisa mengatasi problem tersebut, kemungkinan penyebab lainnya karena setrika kamu kotor. Hal paling mudah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya adalah dengan menggosokan setrika tersebut ke daun pisang. Ulangi beberapa kali, InsyaAllah menyetrika jadi lebih mudah, tidak ngadat-ngadat lagi.

Waktu saya tinggal di rumah kakak perempuan saya, saya mengalami hal tersebut. Saya kira setrikanya kepanasan, saya kecilkan ternyata masih saja sama. Menyetrika jadi lama. Kakak saya yang melihat hal tersebut lalu menyarankan untuk mengambil daun pisang. Lalu menyuruh saya untuk menggosok-gosokkan setrika ke daun pisang tersebut. 

Sebenarnya anjuran kakak dan tips yang pernah saya tulis sebelumnya (Cara Bersihkan Setrika) adalah menggunakan daun pisang yang masih baru (hijau) bukan yang sudah kering seperti yang saya praktikkan (karena dahannya tinggi, g bisa gapai daun yang muda jadi saya ambil yang sudah layu di bagian bawah) ^_^. Tetapi Alhamdulillah, menggunakan daun pisang yang sudah keringpun juga bisa. 

Selamat Mencoba. ^_^ SEMANGAT NYETRIKA WALAU HAWA SUMU'  hihihi.